Jumat, 03 Juli 2009

~ Meminta maaf bukan Merendahkan Harga Diri Qta

Kau tak akan pernah tahu kapan kau akan memerlukan orang lain, atau kapan seseorang memerlukanmu.

> Kebijakan dari seluruh hidupmu melukis sebuah citra dimatamu, yang membantu orang lain melihat, menemukan pertolongan yang ia butuhkan, dan bahwa masih ada keutamaan lain di dunia ini dari pada sekedar peduli dengan dirimu sendiri, yaitu kepedulianmu pada orang lain, sahabatmu atau benar-benar orang lain.

>> Maka bila ada sahabat atau seseorang memerlukan perhatian atau bantuanmu, atau meminta maaf atas satu kesalahan, itu karena ia menghormati dan menghargai kebaikan yang pasti ada dalam jiwamu...

>>> Kau dapat menghormati juga permintaan itu, atau kau meninggalkannya di tengah jalan sendirian...

Keangkuhan hati dapat hilang dengan kata maaf...
Keegoisan seseorang juga akan hilang karna kata maaf...
Kekerasan hatipun harusnya bisa hilang dengan kata maaf...

tapi terasa sulit untuk kebencian yang melekat dihatiQ ini pada orang yang selama ini aQ bela mati2an... menusukQ dari belakang... kenapa semudah itu dia pertaruhkan rasa sayangQ dengan keegoisannya semata.. mencoba menggantikan aQ dengan meniruQ??? oh tidak...

jadilah diri sendiri teman, maka kau akan dicintai...

dicintai lebih banyak lagi orang di sekitarmu....

aq bukan orang suci, aq juga bukan orang baik, caraQ salah dengan menjauhimu teman...




...MAAFKAN AQ YANG SUDAH MENYAKITI HATIMU...



Kamis, 02 Juli 2009

~ Antara Cinta dan Persahabatan






Bisakah anda bayangkan Persahabatan tanpa Cinta?


Aku membayangkan Persahabatan dan Cinta adalah teman terbaik, karena dimana ada Cinta, Persahabatan selalu berada di dekatnya. Dan dimana Persahabatan berada, Cinta selalu tersenyum ceria dan tidak pernah meninggalkan Persahabatan.

Suatu hari, Persahabatan berpikir bahwa Cinta bisa membuat dirinya tidak mendapatkan perhatian lagi, karena Persahabatan menganggap bahwa Cinta lebih menarik daripada dirinya.

Seandainya tidak ada Cinta, mungkin aku bisa lebih terkenal, dan lebih banyak orang memperhatikan aku, pikir si Persahabatan.

Sejak saat itu Persahabatan memusuhi Cinta.

Saat Cinta mencoba bermain bersama Persahabatan seperti biasa, Persahabatan selalu menjauhi Cinta. Kalaupun Cinta menanyakan alasan kenapa Persahabatan menjauhi dirinya, Persahabatan hanya memalingkan wajahnya dan beranjak pergi meninggalkan Cinta.

Hiks..Hiks… Kesedihan pun menghampiri Cinta, dan Cinta tidak sanggup menahan air matanya dan menangis tersedu-sedu.. Kesedihan hanya dapat termangu memandangi Cinta yang kehilangan teman baiknya. Beberapa hari tanpa Cinta, Persahabatan mulai bergaul dengan Kecewa, Putus Asa, Kemarahan dan Kebencian.

Persahabatan mulai kehilangan sifat manisnya dan orang-orang mulai tidak menyukai Persahabatan. .

Persahabatan mulai dijauhi dan tidak lagi disukai, karena meskipun Persahabatan cantik,tetapi sifatnya mulai menyebalkan. Persahabatan menyadari bahwa dirinya tidak lagi disukai karena banyak orang yang menjauhinya.

Persahabatan mulai menyesali keadaannya, dan saat itulah Kesedihan melihat Persahabatan, dan menyampaikan kepada Cinta bahwa Persahabatan sedang menyesali keadaannya. Dengan segera Cinta berlari dan menghampiri Persahabatan. Saat Persahabatan melihat Cinta menghampiri dirinya, dengan air mata yang berlinang Persahabatan pun mengungkapkan penyesalannya meninggalkan Cinta.

Singkat cerita

Persahabatan dan Cinta kembali berteman baik. Persahabatan kembali menjadi pribadi yang menyenangkan dan Cintapun kembali tersenyum ceria. Semua orang melihat kembali kedua teman baik itu sebagai berkat dan Anugerah dalam kehidupan.

Sering kali banyak orang yang mencoba memisahkan Persahabatan dan Cinta, karena mereka berpikir, Kalau Persahabatan sudah dibumbui dengan Cinta, pasti akan jadi sulit Terutama bagi mereka yang menjalin persahabatan antara Pria dan Wanita.

Persahabatan merupakan bentuk hubungan yang indah antara manusia, dimana Cinta hadir untuk memberikan senyumnya dan mewarnai Persahabatan. Tanpa Cinta, Persahabatan mungkin akan diisi dengan Kecewa, Benci, Marah dan berbagai hal yang membuat Persahabatan tidak lagi indah. Berhentilah membuat batas antara Cinta dan Persahabatan, biarkan mereka tetap menjadi Teman baik.

Yang harus diluruskan adalah Cinta bukanlah perusak Persahabatan, justru Cinta memperindah persahabatan anda. Seringkali Cinta cuma dijadikan kambing hitam sebagai perusak sebuah persahabatan. SALAH BESAR seharusnya dengan adanya Cinta, Persahabatan akan semakin menyenangkan.


...Penuhilah Persahabatanmu dengan Cinta, berikanlah Cinta yang terbaik untuk sahabatmu...

Jangan salahkan Cinta ! tetapi cobalah perbaiki Persahabatanmu dengan Cinta, karena Cinta akan menutupi segala kesalahan, mengampuni dengan mudah dan membuat segala sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin.

Bagi yang belum mengerti arti Persahabatan

Cobalah memulai sebuah Persahabatan, karena dengan Persahabatan kalian akan semakin dewasa, tidak egois dan belajar untuk mengerti, bahwa segala sesuatu tidak selalu terjadi sesuai dengan keinginan kita.

Bagi yang sedang kecewa dengan Persahabatan

Renungkanlah, Apakah saya sudah menjalani Persahabatan dengan benar? dan cobalah memahami arti Persahabatan buat hidupmu? Keinginan, semangat, pengertian, kedewasaan, kelemahlembutan dan segala
hal yang baik akan engkau temui dalam Persahabatan.




...Friends Forever with Love...

~ Di saat Persahabatan dipertaruhkan





Apa yang kita alami demi teman kadang - kadang melelahkan dan menjengkelkan, tetapi itulah yang membuat persahabatan mempunyai nilai yang indah.

Persahabatan sering menyuguhkan beberapa cobaan, tetapi persahabatan sejati bisa mengatasi cobaan itu bahkan bertumbuh bersama karenanya…



Persahabatan tidak terjalin secara otomatis tetapi membutuhkan proses yang panjang seperti besi menajamkan besi, demikianlah sahabat menajamkan sahabatnya. Persahabatan diwarnai dengan berbagai pengalaman suka dan duka, dihibur-disakiti, diperhatikan-dikecewakan, didengar-diabaikan, dibantu-ditolak, namun semua ini tidak pernah sengaja dilakukan dengan tujuan kebencian. Seorang sahabat tidak akan menyembunyikan kesalahan untuk menghindari perselisihan, justru karena kasihnya ia memberanikan diri menegur apa adanya.

Sahabat tidak pernah membungkus pukulan dengan ciuman, tetapi menyatakan apa yang amat menyakitkan dengan tujuan sahabatnya mau berubah.

Proses dari teman menjadi sahabat membutuhkan usaha pemeliharaan dari kesetiaan, tetapi bukan pada saat kita membutuhkan bantuan barulah kita memiliki motivasi mencari perhatian, pertolongan dan pernyataaan kasih dari orang lain, tetapi justru ia beriinisiatif memberikan dan mewujudkan apa yang dibutuhkan oleh sahabatnya.

Kerinduannya adalah menjadi bagian dari kehidupan sahabatnya, karena tidak ada persahabatan yang diawali dengan sikap egoistis.
Semua orang pasti membutuhkan sahabat sejati, namun tidak semua orang berhasil mendapatkannya.

Banyak pula orang yang telah menikmati indahnya persahabatan, namun ada juga yang begitu hancur karena dikhianati sahabatnya.

Beberapa hal seringkali menjadi penghancur
persahabatan antara lain :
1. Masalah bisnis UUD (Ujung-Ujungnya Duit)
2. Ketidakterbukaan
3. Kehilangan kepercayaan
4. Perubahan perasaan antar lawan jenis
5. Ketidaksetiaan.

Tetapi penghancur persahabatan ini telah berhasil dipatahkan oleh sahabat-sahabat yang teruji kesejatian motivasinya.



Inget lagunya Sindentosca???

Persahabatan bagai kepompong merubah ulat menjadi kupu-kupu Persahabatan bagai kepompong Hal yang tak mudah berubah jadi indah Persahabatan bagai kepompong Maklumi teman hadapi perbedaan.

Begitulah PERSAHABATAN yang akan terjalin indah dan abadi bila kamu percaya itu....

~ Thanks My Friends...




Semarang...

Entah beberapa hari ini ada kejadian yang membuat pikiranQ tak tenang, tidurpun tak nyenyak...
Disaat galau hatiQ beberapa hari ini, ada kalian yang senantiasa menenangkanQ, menghiburQ, men-supportQ.. Kalian yang membuat aQ tetap tegak berdiri walau angin makin kencang meniupkan keyakinanQ ini... Kalian yang membuat aQ bertahan selama ini... Cinta-kasih sayang kalian tulus kepadaQ....


...Thanks Friends...


....Luv u full....






~ Berawal dari Ciater..


Masih teringat jelas memory itu...


Ciater, 23 Juni 2008

Saat itu ada kegiatan untuk para Rekanita Darat ARMED dan pasangannya..
Waktu itu aQ masih bersama pasanganQ. Dia mengajakQ berkumpul dengan teman2 yang lain, aQ kira aQ cuma cewek sendiri, maka aQ berfikir ulang. Ternyata, para Rekanita yang lain juga ikutan, dan tanpa berfikir panjang, aQ langsung mau ikut karna ada temen2 yang lain..
Dari rekreasi di Villa Ciater, aQ dapat banyak pengalaman, Teman dan juga pengetahuan. Mulai kenal dengan Emma, Icha, Fitri, Sasha, Winda, Venny, Karina, dan Amel. Mereka semua ikut acara itu agar bertemu banyak teman baru. Senangnya...
Malam itu semua Rekanita menyiapkan kopi dan makanan untu para Pasangannya, yang ga punya pasangan, duh tatian deh mas-mas... Semua salaing membantu, mulai dari nyuci piring-gelas, masak, nyiapin kopi, motong2in lalapan, semua-mua dilakuin para Rekanita. Benar-bener pengalaman tak terlupakan. Yang tadinya cuek dan acuh tak acuh saat semua bekerja, jadi membaur sama yang lainnya... Suasana malam begitu sepi, sampai-sampai cewek2 pada tertidur di dapur, hahahahaa..... Keliatan aslinya deh yang ga pernah kerja... Pada kecapekan... para lelaki lama amat berdoanya, padahal para wanitanya dah pada kelaperan, akhirnya yang kelaperan terbangun dan walhasil nyemil ketimun yang udah dikupas & yang udah disiapin tadi.. hahahaha.....
Beberapa saat setelah pada keasyikan nyemil ketimun, para lelaki masuk membawa ayam yang sudah siap makan, dan akhirnya, SERBUUUUUUUUU...... Wah parah nih para wanita penghabis makanan, hahahahaha....

Selesai makan, para wanita beres-beres piring dan gelas yang udah kotor... Dan yang dah selesai beres-beres langsung menempatkan diri di dekat api unggun.. Dan mulailah suara gitar terdengar sampai kamar dan dapur... Berkumpul semua dan disitulah pemandangan yang menyenangkan dan paling romantis yang pernah aQ lihat... Semua terasa indah saat bersama kekasih... Malam tak lagi malam dan tanpa terasa waktu menunjukkan 3 dini hari... semua langsung masuk ke kamar masing-masing.. *eits... maksudnya yang cewek di kamar cewek dan yang cowok di luar kamar aja... hahahahahaaa..... Semena-mena... Walhasil yang masih kangen-kangenan ma pacarnya direla-relain ga tidur cuma untuk ngobrol di depan api unggun, ada yang di gazebo dan ada juga yang di ayunan... Semua memposisikan yang senyaman mungkin di Villa itu...

Ayam berkokok dan mulailah para lelaki terbangun dan berolahraga... Dasar tentara, padahal lagi ga dinas, tetep aja masih inget olahraga... hahahaha....
Para Rekanita bersiap berenang di dekat Villa.. Walau udara dingin, tetap aja hangat... Kan ada para lelaki, hehehehe.... *jangan mikir yang iya-iya ya??? just kidding...

Hari sudah mulai siang dan semua bersiap pulang... Tak terasa... Berasa rame banget saat itu... Semua memanggil dengan nama panggilan kesayangan sendiri-sendiri... Ada yang manggil BUNDA KARIN - AYAH HENDRY, ada juga yang memanggil MAMA ASTRID dan PAPA ARDIB, huoo..... so sweet.....



Kenangan itu masih indah terukir di ingatanQ.... akan selalu Qkenang masa-masa kebersamaan dengan teman-teman baruQ....



...CIATER KOTA PENUH KENANGAN...

Rabu, 01 Juli 2009

~ Sedikit Cerita Tentang Persahabatan Kami





Dulu...
Persahabatan ini dimulai...



Awal dari kebersamaan kami ber-6 adalah karna temen semasa PMB di Psikologi UNDIP 2006.

Diantara kami ber-6 hanya aQ saja yang bukan dari PMDK. aQ dari anak SPMB.

Pertamanya minder banget kumpul ma anak-anak. Tapi lama kelamaan mereka membuat aQ percaya diri dengan bersama mereka. Mulai dari belajar, ngerjain tugas sampe nyelesein masalah bareng-bareng. Semua kami lakukan bersama...

Hingga akhirnya ada beberapa dari kami berselisih paham... Kami pun tak saling bertegur sapa karna gengsi dari kami sama-sama tinggi. Beberapa kali berusaha mencairkan suasana itu, namun usahaQ gagal.. Mungkin temanQ terlalu kecewa padaQ, tapi tak mengapa... Semua pasti akan baik-baik saja nantinya... aQ percaya itu...


Sekarang...


Akhirnya kami memilih untuk tidak saling mengurusi terlalu dalam urusan masing-masing dari kami. Walau begitu mereka adalah teman-teman yang membuat aQ tak sendirian di Kampus ini... Mereka membuat dunia baru untuk sebagian kecil perjalanan karirQ...

Mereka tak kan terganti..

Semoga disaat bahagiaQ, kalian mau datang dan semoga kalian juga bahagia teman2Q...
-- aQ sayang kalian --




NB :

Special Dedicated for

My Best Friends


= NANAMI =

~ Nadin-Agung-Nixnu-Astrid-Made-Iwux ~


Selamanya ada NANAMI di HatiQ teman....


Love U all...